SQL Server adalah sistem manajemen database relasional (RDBMS) yang dirancang untuk aplikasi dengan arsitektur client/server. Istilah client, server, dan client/server dapat digunakan untuk merujuk kepada konsep yang sangat umum atau hal yang spesifik dari perangkat keras atau perangkat lunak. Pada level yang sangat umum, sebuah client adalah setiap komponen dari sebuah sistem yang meminta layanan atau sumber daya (resource) dari komponen sistem lainnya. Sedangkan sebuah server adaah setiap komponen sistem yang menyediakan layanan atau sumber daya ke komponen sistem lainnya.
SQL Server adalah server basisdata yang secara fungsional adalah proses atau aplikasi yang menyediakan layanan basisdata. Client berinteraksi dengan layanan basisdata melalui antar muka komunikasi tertentu yang bertujuan untuk pengendalian dan keamanan. Client tidak mempunya akses langsung kedata, tetapi selalu berkomunikasi dengan server basisdata.
SQL Server menggunakan tipe dari database yang disebut database relasional. Database relasional adalah database yang digunakan sebuah data untuk mengatur atau mengorganisasikan kedalam tabel. Tabel-tabel adalah alat bantu untuk mengatur atau mengelompokan data mengenai subyek yang sama dan mengandung informasi dan kolom dan baris. Tabel-tabel saling berhubungan dengan mesin database ketika dibutuhkan.
SQL sendiri terbagi atas beberapa bagian, yaitu :
a. DDL (Data Definition Language), yaitu bahasa yang memiliki kemampuan untuk mendefinisikan data yang berhubungan dengan pembuatan dan penghapusan objek seperti tabel, indeks, bahkan basis datanya sendiri. Misalnya. CREATE, DROP, ALTER.
Membuat Database (CREATE)
Sintaks :
CREATE DATABASE nama_database
Membuat Tabel (CREATE)
Sintaks :
CREATE TABLE nama_tabel (
Namakolom tipedata,
Namakolom tipedata,
---,
---
)
Menghapus Tabel (DROP)
Sintaks :
DROP TABLE nama_tabel
b. DML (Data Manipulation Language), yaitu bahasa yang berhubungan dengan proses manipulasi data pada tabel record. Misalnya : INSERT, UPDATE, SELECT, DELETE.
Select
Sintaks :
SELECT * FROM nama_tabel [WHERE kondisi]
Insert
Sintaks :
INSERT [INTO] nama_tabel [(field1,field 2,…)] VALUES (nilai_data1,_nilai_data2,…)
Update
Sintaks :
UPDATE nama_tabel SET nama_field = nilai_baru [WHERE kondisi]
Delete
Sintaks :
DELETE FROM nama_tabel [WHERE kondisi]
ADS HERE !!!