Mungkin ada yang bertanya-tanya " Bagaimana ya cara install Ubuntu 9.10? " Pada kesempatan ini ijinkan saya berbagi ilmu kepada Anda sekalian tentang cara install Ubuntu 9.10.
1. Boot dari Cd ubuntu anda.
Pilih bahasa yang ingin anda gunakan. Disini kebetulan saya memakai bahasa Inggris karena bahasa Inggris saya kurang (idep-idep nggo latihan. He...).
Tunggu beberapa saat, tampilan desktop akan muncul seperti dibawah ini
2. Kemudian anda klik icon Install seperti dibawah ini:
3. Setelah Anda klik, akan muncul seperti ini:
Jangan lupa pilih bahasa lalu klik Forward
4. Tentukan lokasi anda (Bahasa Inggrisnya “Set your Location setting”). Saya pilih Jakarta karena Yogyakarta belum ada(kalau kota anda terdaftar, anda pilih saja).
Jangan lupa klik Forward
5. Setting keyboard anda (bahasa Inggrisnya “Set your Keyboard Layout setting”).
Pilih saja yang sering di pakai yaitu USA.
Jangan lupa klik Forward
6. Nah, pada langkah kali ini (step 4) Anda harus extra hati-hati. Mengapa? Because eh karena, kalau Anda salah pilih, data-data anda akan hilang.
Tanpa basa basi, sebaiknya pilih yang manual (yang bawah sendiri)....
Jangan lupa klik Forward
7. Setelah anda Klih Forward maka akan muncul seperti ini:
8. Silahkan anda pilih hardisk untuk anda install Ubuntu. Saran saya, Anda pilih hardisk yang tidak ada datanya. Karena kemungkinan besar kalau hardisk itu ada datanya, data itu akan hilang entah kemana. Untuk itu, sebaiknya data-datanya dipindah dulu.
9. Pilih “Change” maka akan muncul dialog. Kemudian Anda edit seperti yang terlihat dibawah.
New partition size in megabytes (1000000 bytes) ketik saja bebas gak perlu seperti pada gambar tapi sisakan untuk ruang swap. Misal 15000 atau berapa itu menurut selera Anda.
Yang Mount point saya pilih tanda “ / ” seperti anjuran Dosen Praktikum Sistem Operasi saya.
Jangan lupa klik OK
10. Lakukan cara yang sama untuk partisi “ruang swap”. Besarnya terserah anda. Kata Dosen saya 5GB sudah terlalu besar..
11. Oke, kalau sudah langsung saja klik Forwand maka tampilan akan berubah seperti dibawah ini.
10. Anda isikan Nama Anda, nama untuk log on, pasword, nama komputer kemudian anda pilih mau masuk secara otomatis atau tidak. Kemudian klik Forward
12. Muncul tampilan seperti ini;
Klik Forward saja.
13. Kemudian ini:
Lanjut saja dengan mengklik forward
14. Dan kemudian seperti di bawah ini:
Tampilan tersebut menandakan proses instalasi sedang berlangsung. Sambil menunggu, silahkan Anda makan atau minum dulu. He...
15. Setelah selesai, anda akan diminta untuk merestart komputer Anda. Perintahnya seperti ini:
16. Setelah direstart, Silahkan anda install aplikasi-aplikasi yang ingin Anda install melalui DVD repositiry atau langsung internet..
17. Akhir kata, SELAMAT MENCOBA.... , SEMOGA BERMANFAAT....